Cegah Covid-19, Rutan Makassar Lakukan Penyemprotan Disinfektan


Makassar - Rutan Klas I Makassar disemprot cairan disinfektan untuk mencegah penularan virus Corona (COVID-19). Cairan disinfektan itu disebut diracik sendiri dari klinik dr Saharjo.

"Bahan pembuatan disinfektan ini lebih simpel. Berbeda dengan hand sanitizer yang membutuhkan beberapa senyawa. Jadi lebih mudah dan lebih cepat untuk segera diaplikasikan," kata apoteker klinik dr Saharjo, Ahmad Rifai, kepada wartawan, Rabu (18/3/2020).

"Cairan ini bersifat toksik yang mampu membunuh mikroorganisme yang terpapar secara langsung," lanjut Ahmad Rifai.

Sementara itu Karutan Makassar Sulistyadi menyebut penyemprotan disinfektan itu intens dilakukan di beberapa blok rutan itu. Cara itu disebutnya sebagai salah satu langkah pencegahan penularan COVID-19 di antara para tahanan.

"Untuk hari ini kemungkinan hanya ruang klinik dan ruang besukan saja dulu. Besok petugas akan kami bagi menjadi beberapa tim untuk melakukan penyemprotan ke blok-blok hunian," kata Sulistyadi.

"Beberapa pekan ke belakang kami melakukan banyak langkah intens sesuai dengan arahan pusat. Pada prinsipnya menyadari akan ancaman pandemi COVID-19, semua upaya pencegahan harus kita lakukan," imbuhnya.

Sulistyadi juga memberikan instruksi kepada petugas kesehatan klinik dr Saharjo untuk melakukan sterilisasi di seluruh ruang kerja petugas dan beberapa titik kumpul.

"Mulai pagi ini lakukan sterilisasi di semua ruang kerja pegawai, dan titik kumpul mulai loket pendaftaran, ruang tunggu, ruang penggeledahan hingga ruang kunjungan. Sterilisasi ini dilakukan sebelum dan sesudah kunjungan," ungkapnya.


Sumber: Detik.com