Awarding Night, SPS Riau Terbaik Nasional






Riauupdate.com, BANJARMASIN - Serikat Perusahaan Pers (SPS) Riau kembali meraih penghargaan SPS Terbaik Nasional.

Piagam penghargaan diserahkan Ketua Harian SPS Pusat H Januar P Ruswita kepada Ketua SPS Riau H Zulmansyah Sekedang yang didampingi Bendahara Oberlin Marbun pada malam puncak Awarding Night SPS yang bertajuk "Kreasi yang Menginspirasi Negeri" di Hotel Mercure Banjarmasin, Jumat (07/02/2020) malam.

Sementara terbaik kedua dan ketiga adalah SPS Sumatera Utara dan SPS Banten.

Ketua Harian SPS Pusat Januar P Ruswita berharap dengan ditetapkannya SPS Riau sebagai SPS Terbaik Nasional dapat memotivasi SPS-SPS lain untuk melakukan hal yang sama, terutama dalam kegiatan-kegiatan. Dimana diketahui, pada kondisi saat ini, SPS harus bisa mencari alternatif potensi-potensi sumber pendapatan baru untuk perusahaan pers.

"Mudah-mudahan SPS Riau bisa menginisiasi nanti adanya workshop-workshop yang bisa mendatangkan sumber pendapatan baru di era disrupsi saat ini. Selamat untuk SPS Riau," ucap Direktur Bisnis Pikiran Rakyat ini di sela-sela acara Awarding Night SPS.

Ketua Harian SPS Pusat ini juga mengatakan, pihaknya juga mendorong SPS-SPS daerah lain untuk melaksanakan kegiatan seperti SPS Riau. Bahkan, nantinya SPS Riau diharapkan bisa menjadi narasumber untuk SPS di daerah lain. "Kita sangat objektif menilai. Dan SPS Riau saya nilai kegiatannya cukup bagus dan semua itu agar bisa terus dilakukan," ujar Januar seraya menjelaskan, indikator yang menjadi penilaian utama dalam Awarding SPS tentunya bagaimana aktivitas dan kreativitas SPS di daerah, yang bermanfaat bagi media anggota SPS dan masyarakat luas.

Dikesempatan yang sama, Ketua SPS Riau H Zulmansyah Sekedang menyampaikan, bahwa SPS Riau sudah keempat kali meraih penghargaan berturut-turut selama masa kepemimpinannya 2016-2020. Dan ini tentu sebuah prestasi yang membahagiakan dan membanggakan bagi seluruh pengurus dan anggota SPS Riau.

"Apa trik-trik sehingga SPS Riau terus meraih prestasi di SPS Awards ini? Pertama dari sisi kegiatan, memang kawan-kawan pengurus SPS Riau itu aktif. Dan kita bukan hanya kegiatan di tingkat nasional, bahkan internasional. Misalnya, kita membawa teman-teman pengurus pimpinan media melakukan Studies of Manajemen Media (SoMM) ke berbagai media di Ho Chi Minh, Vietnam atau kita mengikuti World Association Nespaper Publisher (WAN IFRA). SPS Riau juga aktif menggelar workshop dan kegiatan-kegiatan sosial kemasyarakatan," papar Zulmansyah didampingi Bendahara PWI Riau Oberlin Marbun.

"Karena, kita mengucapkan terima kasih kepada teman-teman SPS yang selalu bersatu dan kompak dalam setiap kegiatan. Sehingga SPS Riau kembali meraih penghargaan tertinggi sebagai SPS Terbaik Nasional tahun 2020 ini," ucap Zulmansyah yang juga Ketua PWI Riau ini.

Untuk diketahui, ada 165 penghargaan yang diserahkan kepada peserta Awarding SPS tahun 2020. Dan pada ajang tahunan yang dimotori SPS ini, ada sebanyak 679 entri yang masuk dalam tahap penilaian. Penghargaan terbagi menjadi 4 kategori yaitu Indonesia Print Media Awards (IPMA), Indonesia Inhouse Magazine Awards (InMA), Indonesia Student Print Media Awards (ISPRIMA), dan Indonesia Young Readers Awards (IYRA).

Karya-karya terbaik yang terpilih setelah melalui masa penjurian selama 3 bulan oleh 9 juri yang berasal dari SPS Pusat, akademisi, profesional dan yang lainnya.

Dan kompetisi ini diikuti ratusan suratkabar baik mingguan, tabloid dan majalah mulai tingkat lokal hingga nasional.

Bahkan empat media meraih Gold Winner untuk kategori tata wajah sampul muka media cetak. Yakni Banjarmasin Post, Trjbun Jogja, Tribun Jambi dan Tribun Sumsel.***