Ngawi - Sebanyak 1.170 kendaraan pemudik yang masuk Jawa
Timur berhasil dihalau. Jumlah itu didapat sejak larangan mudik efektif berlaku
atau 2 hari yang lalu.
"Pemudik yang diputar balik dari Jateng ke Jatim
mencapai 1.170 kendaraan," ujar Kapolda Jatim Irjen Luki Hermawan kepada
wartawan saat memantau Check Point di exit Gerbang Tol Ngawi, Minggu
(26/4/2020).
Luki mengatakan titik pemutarbalikkan kendaraan pemudik itu
tersebar di lima wilayah yakni Ngawi, Tuban, Bojonegoro, Pacitan, dan Magetan.
Dari lima wilayah tersebut jumlah pemudik yang gagal masuk Jatim terbanyak
yakni di exit Tol Ngawi yang mencapai 500 kendaraan setiap harinya.
"Penyekatan pemudik dari wilayah Jateng atau Jabar ada
yang viral di Ngawi, kemarin ada 500 kendaraan. Luar biasa kerja keras
Forkopimda Ngawi," kata Luki.
Dalam sambutannya singkatnya, Luki juga mengapresiasi
kinerja baik tim Gugus Tugas
COVID-19 Jatim.
"Berkat arahan dari ketua Gugus Tugas Ibu Gubernur dan
kami (Polda) juga Pangdam/V bahwa seluruh jajaran Jawa Timur ini sudah berjalan
dengan baik," ungkap Luki.
"Sesuai dengan arahan dan satu komando dari Ibu
Gubernur mudah-mudahan (tugas) ini terus bisa kita lakukan. Mungkin itu saja
yang kita sampaikan. Terima kasih, tetap jaga kesehatan dan semoga sehat
selalu," tandas Luki.
Dalam pemantauan check point itu itu, Luki Kunjungan juga
ditemani Gubernur Khofifah Indar Parawansa serta Pangdam/V Brawijaya. Dalam
kesempatan ini Khofifah memberikan bantuan paket sembako kepada petugas pintu
Tol Ngawi.
Sumber: Detik.com