5 Pasien yang Masuk Klaster Sukabumi di Sultra Sembuh dari Covid-19



Kendari - Sebanyak lima pasien positif virus Corona (COVID-19) di Sulawesi Tenggara (Sultra) dinyatakan sembuh. Lima pasien tersebut masuk klaster Sukabumi.

"Untuk kasus sembuh hari ini menjadi 11 kasus, (ada) tambahan 5 kasus sembuh baru," kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Provinsi Sultra, dr Laode Rabiul Awal kepada wartawan, Kamis (30/4/2020).

Rabiul mengatakan lima pasien sembuh itu semuanya berjenis kelamin laki-laki. Sebelumnya, terdapat 15 kasus positif di Sultra masuk klaster Sukabumi yang menjalani perawatan di RS Bhayangkara, Kendari.

"Untuk kasus sembuh, dua orang laki-laki 34 tahun, laki-laki 39 tahun, laki-laki 37 tahun dan laki-laki 38 tahun. Semua adalah kelompok dari Sukabumi," terangnya.

Kapolda Sultra, Brigjen Merdysyam telah mengetahui kabar baik tersebut. Menurutnya, saat ini tercatat masih ada 10 pasien positif klaster Sukabumi yang masih menjalani perawatan.

"Iya, sudah ada yang sembuh. Sisanya masih menjalani perawatan, semua kondisinya stabil. Mereka ini OTG (orang tanpa gejala)," sebut Merdysyam.


Sumber: Detik.com