INHIL - Lagi warga Inhil diterkam buaya predator. Kali ini kejadiannya di Desa Kayu Raja, Parit 8, Kecamatan Keritang, Selasa (19/5/20) petang.
Korban diketahui bernama Kadir itu diterkam buaya saat sedang mandi usai waktu berbuka puasa.
Korban berhasil menyelamatkan diri dari maut, meskipun tubuhnya terluka akibat gigitan buaya tersebut.
Kini korban sedang menjalani perawatan intensif di Puskesmas Kotabaru Keritang.
Bahkan kejadian itu dibenarkan oleh warga sekitar bernama Bujang.
"Saat itu korban sedang mandi setelah berbuka puasa di dalam parit 8 Desa Kayu Raja," katanya saat dikutip Indragirione.com.
"Korban saat ini sedang diterjemahkan dan ditangani oleh tenaga medis di Puskesmas Kotabaru," jelas Bujang. (RA)