Hari Ini di Riau Titik Panas Marak Lagi

 

Pekanbaru - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat kenaikan titik panas atau hotspot di provinsi Riau, Selasa (1/9/2020).

"Hari ini ada 30 hotspot terpantau di Riau," ujar Forecaster On Duty BMKG Stasiun Pekanbaru, Bibin Sulianto, dikutip dari Klikmx.com.

Ia menjelaskan, 30 hotspot tersebut tersebar di 8 wilayah dengan sebaran terbanyak berada di kabupaten Indragiri Hulu.

"Di Indragiri Hulu ada 8 titik, Indragiri Hilir dan Kampar masing-masing 5 titik, Kuantan Singingi 4 titik, Rokan Hulu dan Bengkalis masing-masing 3 titik. Sedangkan di Pelalawan dan Siak masing-masing satu titik," cakap Bibin.

Seluruh hotspot tersebut berada di level sedang. Artinya belum bisa dipastikan apakah di titik tersebut terjadi Karhutla atau tidak.

"BMKG terus mengimbau masyarakat untuk tidak melakukan aktivitas yang memicu terjadinya kebakaran hutan dan lahan," ujarnya.