Riau Berpotensi Diguyur Hujan

Pekanbaru - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyatakan, hujan masih berpotensi mengguyur Riau, Minggu (6/9/2020).

Forecaster On Duty BMKG stasiun Pekanbaru Sanya Gautami mengatakan hujan akan mengguyur Riau sejak sore hari dan akan berlangsung hingga dini hari.

"Hujan bersifat tidak merata, hanya terjadi di sebagian wilayah Riau saja," ujar Sanya Gautami, dikutip dari cakaplah.com.

Ia mengatakan sore hingga malam hari potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang tidak merata yang dapat disertai petir dan angin kencang terjadi di sebagian wilayah Kabupaten Kuantan Singingi, Rokan Hulu, Rokan Hilir, Bengkalis, dan Kabupaten Kampar.

"Dini hari potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang tidak merata terjadi di sebagian wilayah Kampar dan Kuantan Singingi," ungkapnya.

Meski di Riau hari ini cuaca Riau didominasi hujan, namun masih terpantau 1 titik panas atau hotspot di Provinsi Riau tepatnya di Kuantan Singingi.

Satu titik tersebut berada di level sedang. Hal ini bisa diartikan di wilayah tersebut belum bisa dipastikan ada aktivitas kebakaran hutan dan lahan.

"BMKG terus mengimbau masyarakat untuk tidak melakukan aktivitas yang memicu terjadinya kebakaran hutan dan lahan," imbaunya.