Bertambah 298 Kasus, Angka Kesembuhan Pasien Positif Covid-19 Riau 59,28 Persen

Pekanbaru - Kasus terkonfirmasi Covid-19 Riau per 5 Oktober 2020, di Riau terdapat penambahan 298 kasus baru atau meningkat dari sebelumnya hanya 163 kasus. Sehingga total menjadi 8.701 kasus.

Sedangkan kabar baiknya, terdapat penambahan 283 pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh. Sehingga total jadi 5.264 orang.

Dengan demikian angka kesembuhan pasien positif Covid-19 di Riau mengalami peningkatan beberapa hari belakangan ini. Dimana hingga saat ini persentase angka kesembuhan pasien positif Covid-19 di Riau sudah mencapai 59,28 persen.

Sementara kabar dukanya, di Riau hari ini terdapat penambahan 8 pasien meninggal dunia akibat Covid-19, sehingga total jadi 191 orang.

Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Riau, Mimi Yuliani Nazir mengatakan, jika dilihat secara nasional, tingkat kesembuhan pasien positif Covid-19 di Indonesia saat ini mencapai 75,27 persen. Dimana untuk saat ini, Provinsi Riau terus mendekati angka kesembuhan secara nasional tersebut.

"Total pasien positif Covid-19 di Riau yang sudah dinyatakan sembuh di Riau saat ini sebanyak 4.981 orang atau 59,29 persen," kata Mimi, Senin (5/10/2020) di Pekanbaru, dikutip dari Cakaplah.com

Dengan begitu, tambah Mimi, saat ini menempatkan provinsi Riau pada peringkat ke 10 sebagai daerah dengan tingkat kesembuhan di Indonesia. Sedangkan untuk tingkat kesembuhan tertinggi ada di DKI Jakarta.