2 Hari Hilang, Nelayan di Inhil Ditemukan Sudah Tak Bernyawa



Riauupdate.com, TEMBILAHAN - Kurang lebih dua hari dikabarkan hilang usai mencari udang di tepian Sungai Indragiri, Kecamatan Tembilahan Hulu, Kabupaten Inhil. Seorang pria diketahui bernama Alfajri akhirnya ditemukan dalam kondisi sudah tak bernyawa, Kamis (21/10/21) pagi.

Laki-laki berusia 40 tahun itu ditemukan oleh tim gabungan Polres Inhil,  Polsek Tembilahan Hulu, BNPB dan Basarnas sekitar 1 KM dari lokasi awal korban hilang.

Usai ditemukan korban langsung dievakuasi ke RSUD Puri Husada untuk dilakukan pemeriksaan. Dan dari keterangan keluarga bahwasanya korban memiliki riwayat penyakit jantung serta pihak keluarga menolak untuk dilakukan autopsi serta membuat surat pernyataan akhirnya korban diserahkan untuk dikebumikan.

Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan SIK melalui Kapolsek Tembilahan Hulu AKP Rhino Handoyo SH saat dikonfirmasi membenarkan penemuan jasad korban tersebut.

"Betul korban sudah ditemukan,  sekarang sudah diserahkan ke pihak keluarga untuk dikebumikan,"ujar Rhino.

Dikatakan Rhino, hilangnya korban warga Tembilahan Hulu itu saat sedang mencari udang di tepian sungai Indragiri, Parit 6, Tembilahan Hulu,  Selasa (19/10/21) kemarin.

"Sejak saat itu korban hilang dan hanya ditemukan ember serta tangguk korban disekitar lokasi,"terang Rhino.

Selanjutnya Polsek Tembilahan Hulu berkoordinasi bersama Polres Inhil,  BNPB dan Basarnar untuk melakukan pencarian terhadap korban.

"Alhamdulillah korban berhasil ditemukan hari ini meski dalam kondisi sudah meninggal dunia,"ucapnya.

Terakhir Kapolsek Tembilahan Hulu AKP Rhino Handoyo SH berpesan kepada masyarakat sekitar untuk selalu lebih berhati-hati.***