Tanah Longsor. Dermaga Dan Warung Warga di Kecamatan Kuindra Terjun ke Sungai



Riauupdate.com, KUINDRA - Abrasi air laut, Dermaga di Kuala Hidayat, Kecamatan Kuindra, Kabupaten Inhil ambruk. Kejadiannya, Ahad (2/1/2021) sekitar pukul 22.00 WIB.

Bahkan warung milik warga yang berada di sekitaran Dermaga juga kitu terjun ke sungai. Selain itu satu unit speed boat juga rusak akibat reruntuhan bangunan.



Beruntung musibah yang baru terjadi ini tidak menimbulkan korban jiwa. Namun akses menuju Desa Teluk Dalam terhambat akibat Dermaga yang mengalami kerusakan.

Menurut salah satu warga setempat bernama Ayen saat dikonfirmasi awak media membenarkan adanya musibah tersebut.

"Iya baru saja terjadi,  sekitar jam 10.30,"katanya.

Dikatakannya, sebelum kejadian tanah longsor, tiang dan dermaga bergoyang tidak seperti biasanya.

Kemudian warga setempat penasaran dan mencoba untuk mendekat. Dan tak lama berselang tanah pun longsor.

"Salah satu warga ada yang nyaris tertimpa runtuhan,karena saat itu dia berada di speed boat beruntung berhasil diselamatkan dan speed boat yang berada dibawah dermaga hancur tetimpa reruntuhan,"jelasnya.

Hingga saat ini warga masih berada disekitar lokasi kejadian dan saling membantu mengumpulkan barang-barang yang bisa diselamatkan.

"Atas kejadian ini kami meminta perhatian dengan pemerintah setempat untuk membantu, sebab dermaga kami mengalami kerusakan yang cukup parah,"tutupnya.***