INHIL - Antisipasi terjadinya gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas). Bhabinkamtibmas Desa Terusan Beringin Jaya Bripka Ibrahim berikan sosialisasi serta himbauan Pemilu Damai, Jumat (5/1/2024).
Kegiatan dalam rangka Operasi Mantap Brata Lancang Kuning ini dari tindak lanjut Program Prioritas Kapolri tentang Penguatan Harkamtibmas dan pergelaran personil berseragam pada daerah rawan kejahatan.
"Kegiatan ini tujuan memberikan rasa aman di tengah-tengah masyarakat dengan keberadaan personel berseragam,"kata Kapolsek Pelangiran Iptu Azwar Alwi melalui Bhabinkamtibmas Terusan Beringin Bripka Ibrahim.
Selain itu lanjutnya, juga menumbuhkan rasa simpati masyarakat dan kepercayaan masyarakat terhadap upaya Polri dalam penegakan hukum dan Harkamtibmas.
"Karena ini tahun politik kami juga ingin menciptakan Pemilu Damai 2024 khususnya di wilayah hukum Polsek Pelangiran,"tutupnya.***