Pesan Penting dan Cara Agar Tak Panik Lawan Virus Covid-19 Dari Andrea Dian
Jakarta - Setelah ditetapkan sebagai salah satu pasien dari virus corona, Andrea Dian tampak tak mau tinggal diam. Ia pun membagikan beberapa pesan penting untuk mengahadapi virus ini.
Pesannya itu telah ia sampaikan dalam unggahannya di instagram pribadinya. Ia mengunggah foto dirinya yang tengah melakukan olahraga.
Hal itu bertujuan untuk menjelaskan bahwa siapapun dapat terkena virus ini. Tak menutup kemungkinan orang yang selali berolahraga.
"Hai kalian ,TOLONG DI BACA YA 🙏🙏 Siapapun bisa kena. Aku masih muda dan sehat. Rajin olah raga , Gak tau bagaimana virus Corona ini bisa ada di tubuh aku," tulis Andrea Dian di Instagram.
"Jadi buat teman-teman di luar sana, please #DiRumahAja. Jaga jarak. Karantina diri. Kalau kita disiplin, kita akan lebih cepat melalui ini semua. Kalau enggak, akan sangat berisiko untuk kita dan orang - orang terdekat kita bisa terinfeksi," tegas Andrea.
Bukan hanya itu saja, salah satu aktris tanah air ini juga menjelaskan cara agar tak panik dalam melawan virus corona.
Penjelasannya berupa unggahan video slide pada instagram pribadinya belum lama ini.
"Biar ga panik yuk . Teman2 bisa di baca sebentar penjelasan untuk penanganan diri. Semoga bermanfaat ya bagi kita semua , yg sudah periksa/ yg belom, yg merasakan gejala maupun yang tidak. Semoga kita selalu dalam lindungan Tuhan. Sehat selalu," tulis Andrea dalam keterangan video yang diunggah.
Hingga saat ini Andrea pun masih menjalani perawatannya. Ia belum diberkenankan untuk kembali ke rumahnya.
Sumber: Detik.com