Mojokerto - Seorang perempuan berambut pirang ditemukan tewas di jurang
Gajah Mungkur, Desa/Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto. Perempuan berinisial
FN (29), warga Kediri itu sempat menghubungi teman kerja dan sahabatnya sebelum
ditemukan tewas.
Kapolres Mojokerto AKBP Dony Alexander mengatakan, tim
gabungan Satreskrim dan Polsek Pacet saat ini sedang melakukan penyelidikan
kasus pembunuhan FN. Menurut dia, tim tersebut mendapatkan informasi korban
sempat berkomunikasi dengan teman kerja dan sahabat karibnya.
"Kalau keluar dari rumah yang bersangkutan informasinya
masih sempat menghubungi teman kerja dan sahabat karibnya," kata Dony
kepada wartawan usai meninjau kampung tangguh Semeru di Desa Pohkecik,
Kecamatan Dlanggu, Kamis (25/6/2020), mengutip Detik.com
Dony menjelaskan pihaknya telah menghubungi teman kerja dan
sahabat yang terakhir kali berkomunikasi dengan korban. Hanya saja dia belum
bisa mempublikasikan isi komunikasi korban dengan teman dan sahabatnya itu.
"Untuk detilnya mohon maaf kami bukan tidak mau
memberikan informasi. Namun agar tidak ada kebocoran terhadap para pelaku yang
sedang kami kejar," tegasnya.
Kasat Reskrim Polres Mojokerto AKP Rifaldhy Hangga Putra menuturkan,
pihaknya telah menggali keterangan dari beberapa keluarga, rekan kerja dan
teman dekat korban. Hasilnya, korban diketahui keluar dari tempat kosnya pada
Selasa (23/6).
FN tinggal di salah satu rumah kos di wilayah Porong,
Kabupaten Sidoarjo. Perempuan berambut pirang ini bekerja di salah satu pabrik
di Pasuruan. Namun, pihaknya belum bisa mengungkapkan orang yang terakhir kali
ditemui korban dan kegiatan yang dilakukannya.
"Kami sudah periksa keluarga dan teman-teman korban.
Ada beberapa petunjuk yang mudah-mudahan bisa mengarah ke orang yang terakhir
bersama korban," tandasnya.
Mayat
FN ditemukan wisatawan yang sedang istirahat sambil berswafoto di tepi jalur
Pacet, Mojokerto-Cangar, Kota Batu sekitar pukul 15.30 WIB. Korban tergeletak
di jurang Gajah Mungkur dengan kedalaman sekitar 10 meter dari pemukaan jalan.
Perempuan muda ini tewas dengan kondisi terlentang. Korban
memakai kaus lengan panjang warna biru tua dan celana jeans biru. Sebagian
rambut korban berwarna pirang. Sementara giginya dipasang behel warna hitam.